Informasi Lokasi Kursus HSK untuk Persiapan Ujian Mandarin

Aug 29, 2023 | 0 comments

Informasi Lokasi Kursus HSK untuk Persiapan Ujian Mandarin

Sebelum menghadapi tes kemahiran bahasa Mandarin, perlu mempersiapkan diri dengan banyak belajar. Tak hanya belajar mandiri, bisa juga dengan mengikut kursus persiapan ujian. Lokasi kursus HSK sendiri umumnya berada di kota-kota besar seperti Jakarta. Tapi bagi yang berada di daerah tak perlu khawatir karena saat ini ada kursus persiapan secara online.

Hal yang Perlu Diketahui Tentang HSK

Sebagai tes kemahiran bahasa Mandarin yang paling populer, HSK juga merupakan alat penting untuk bekerja dan berkuliah di Cina. Ini juga bisa membuktikan kemahiran seseorang dalam berbahasa Mandarin. Memiliki skill bahasa asing membuka peluang untuk bekerja di banyak perusahaan multinasional.

Agar bisa menghadapi tes HSK dengan baik maka perlu mengikuti kursus terlebih dahulu. Lokasi kursus HSK di Indonesia cukup banyak, umumnya berada di kota besar seperti Jakarta. Tapi jika ingin lebih praktis maka bisa mengikuti kursus secara online.

Sebelumnya, ada baiknya mengenal lebih dulu mengenai HSK. Berikut beberapa hal yang perlu diketahui terkait tes HSK.

Apa Itu Tes HSK?

HSK merupakan singkatan dari Hanyu Shuiping Kaoshi yang berarti Tes Level Bahasa Cina. Tes HSK memiliki 6 level yang berbeda. Tak seperti IELTS yang mengukur kemahiran berbahasa Inggris, setiap level memiliki tes masing-masing dan terpisah. HSK level 1 yang paling dasar dan level 6 yang paling tinggi.

Mengapa harus Mengikuti Tes HSK?

Ada beberapa alasan mengapa seseorang harus mengikuti HSK. Bagi pemula, HSK merupakan cara yang tepat untuk mengukur perkembangan belajar. Belajar bahasa Cina tidak mudah, jadi mengikuti tes bisa membantu untuk melihat perkembangannya. Level HSK berdasarkan frekuensi kata dalam bahasa Mandarin. Jadi mempelajari kosa kata HSK juga akan membantu mempelajari kata-kata umum.

HSK juga penting bagi yang ingin belajar atau bekerja di Cina. Banyak universitas yang membutuhkan sertifikat HSK 4 atau lebih tinggi. Jika ingin bergabung dengan perusahaan Cina, memiliki sertifikat HSK akan membantu peluang selama proses perekrutan.

Di luar tempat kerja, sertifikat HSK juga berguna untuk mendapat visa kerja Cina. Ini memberi nilai poin tambahan untuk mendapatkan visa kerja.

Format Tes HSK

Tes HSK bisa berupa tes dalam bentuk tertulis atau dengan komputer. Semua level HSK terdiri dari listening dan reading, HSK 3 sampai 6 memiliki tambahan sesi writing. Setiap level tersebut memiliki bentuk soal yang beragam, ada yang berupa pilihan ganda, fill in the blank, mencocokkan, sampai menulis kutipan singkat.

Bagi yang ingin mengikuti tes HSK sebaiknya banyak melakukan latihan sesuai dengan format dan batasan waktu seperti tes aslinya. Tempat kursus biasanya akan memberikan latihan tes ini. Lokasi kursus HSK ini dapat terjangkau oleh banyak orang karena bisa secara online.

Mengambil Tes HSK Level Berapa?

Seseorang yang sedang belajar bahasa Mandarin perlu mengerti ingin mengikuti tes level berapa. Ini bisa berdasarkan berapa banyak mengetahui kosa kata bahasa Mandarin. HSK 1 membutuhkan sekitar 150 kata, sementara HSK 6 membutuhkan 5.000 kata. Jika masih tak yakin maka bisa mencoba tes evaluasi level untuk melihat level mana yang cocok.

Bagaimana Cara Mengikuti Tes HSK?

Tes HSK biasanya memiliki jadwal tertentu di beberapa kota. Ini bisa menggunakan format tes tulis tangan atau menggunakan komputer. Di Indonesia tahun 2022 lalu memiliki 31 pusat tes. Beberapa kotanya antara lain Jakarta, Denpasar, Tangerang, Semarang, Malang, Probolinggo, dan lain-lain. Peserta bisa datang ke lokasi tes tersebut sesuai jadwal ujiannya.

Sebelumnya perlu untuk melakukan pendaftaran terlebih dahulu. Informasi pendaftaran bisa mencarinya secara online atau melalui tempat-tempat kursus. Pendaftaran tes akan memiliki biaya tertentu sesuai dengan levelnya.

Perlukah Kursus HSK? Di Mana Lokasinya?

Sebelum mengikuti tes, persiapannya bisa dengan mengikuti kursus HSK. Lokasi kursus HSK biasanya ada di kota besar seperti Jakarta. Namun bagi yang di kotanya tak ada lokasi kursus tak menjadi masalah. Saat ini ada program kursus persiapan HSK secara online. Jika memiliki dana tak ada salahnya memanfaatkannya dengan mengikuti kursus ini.

Informasi Lokasi Kursus HSK

Belajar untuk persiapan tes bisa melalui kursus khusus. Ini akan memberikan banyak manfaat daripada hanya belajar sendiri. Siswa kursus akan mendapatkan jadwal pertemuan yang cukup banyak agar bisa memahami materinya. Apalagi HSK memiliki beberapa level, sehingga perlu menyesuaikan materi untuk tiap levelnya.

Tempat kursus HSK biasanya akan memiliki pengajar yang bisa membimbing siswanya sampai mengerti. Satu kelas dapat terdiri dari beberapa siswa yang belajar untuk level yang sama. Tersedia juga materi soal yang memang cocok untuk persiapan ujian HSK. Jadi siswa tidak perlu khawatir dan mencari lagi apa materi yang perlu mereka pelajari.

Belajar di tempat kursus HSK sendiri tak harus secara offline. Ada kursus persiapan tes secara online. Pembelajaran melalui online ini menggunakan aplikasi seperti zoom meeting. Siswa tak perlu berada di kota yang sama. Materi berupa buku ajar juga akan terkirim ke alamat masing-masing. Ada juga latihan tes HSK sehingga siswa bisa terbiasa.

Lokasi kursus HSK yang jauh memang bisa menyulitkan siswa. Untungnya saat ini ada pilihan kursus online seperti Tutoravel. Kami memiliki kantor di Jakarta dan membuka kelas online mulai dari Basic sampai dengan Intermediate, untuk persiapan tes HSK untuk umum. Para siswa bisa mengikuti kursus dengan mudah dan praktis. Di sini juga bisa membantu proses pendaftaran tes serta konsultasi untuk menempuh pendidikan di luar negeri.

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *