Hidup di Ibukota Polandia

Jul 31, 2023 | 0 comments

Hidup di Ibukota Polandia Warsaw

Pada dasarnya, manusia hidup pasti menggunakan akalnya untuk melakukan pergerakan dari satu tempat ke tempat lain. Tujuan apapun bisa manusia raih dengan pergerakan itu. Begitu pula dengan warga negara Indonesia yang memutuskan untuk menetap di kota Warsaw atau Warsawa, ibukota Polandia entah untuk melanjutkan pendidikan setelah lulus SMU atau bekerja.

Kebanyakan mereka memutuskan untuk mengambil kuliah atau bekerja di Polandia karena beberapa alasan kuat seperti rendahnya biaya hidup di Polandia, tempat kuliah yang nyaman dan bernilai sejarah tinggi, kualitas pendidikan yang mumpuni, dan fasilitas yang sangat memadai. Kapan lagi bisa kuliah di salah satu negara di benua Eropa dengan kelayakan yang pas, bukan?

Lalu, bagaimana dan apa sajakah yang perlu kita perhatikan saat hidup di ibukota Polandia yang kental dengan peninggalan sejarah ini?

Kota Tua Warsawa

Polandia tidak hanya harum namanya karena kiprah pesepakbola Robert Lewandowsky. Negara dengan warna bendera sama dengan Indonesia ini juga sangat menarik karena memiliki Kota Tua Warsawa. Kota yang ada di ibukota Polandia ini bahkan mendapatkan kehormatan menjadi situs warisan dunia UNESCO pada tahun 1980.

Warsawa sebagai ibukota sendiri mengalami sejarah yang cukup panjang mulai dari tahun 1300-an hingga tahun 1600-an. Kota yang ada di kedua sisi Sungai Vistula ini dahulu menyandang nama ‘Warszowa’ dan memiliki luas wilayah sebesar 517 km2. Kota ini ada atas jasa Pangeran Plock seorang Boleslaw II dari Masovia sekitar tahun 1300-an.

Kemudian pada abad ke-15 muncul pembagian Kota Baru dan Kota Tua dengan tujuan pencegahan sesuatu yang merugikan di Kota Tua. Pada saat itu, muncullah kesenjangan sosial dan ekonomi antara dua kawasan kota tersebut. Selanjutnya antara tahun 1655 sampai 1658 terjadi perang Polandia melawan Swedia. Polandia kalah dan Swedia berhasil menguasai negara ini.

Baru setelah Polandia berhasil melepaskan diri dari belenggu Swedia, pemerintah Polandia membangun kota ini hingga menjadi lebih indah dengan bangunan estetik karya arsitek Belanda, Tylman Van Der Gameren.

Tempatnya Kawula Muda

Ibukota Polandia merupakan tempat yang aman dan nyaman bagi siapa saja. Tak terkecuali anak-anak muda yang sedang menikmati masa-masa kuliah sambil bekerja dan tidak mau kehilangan kewarasannya di tengah tugasnya yang banyak. Mereka bisa menikmati acara kuliner di restoran atau kafe, jalan-jalan ke mal, nonton bioskop, dan menikmati pemandangan kota yang jauh lebih indah di malam hari.

Zlote Tarasy Mall memiliki banyak koleksi toko pakaian dan sepatu yang akan menjadi incaran para mahasiswa internasional di tahun-tahun awal kuliahnya. Anda bisa mendapatkan pakaian dan sepatu untuk segala musim dengan harga bagus. Di mal ini juga ada yang menjual berbagai kebutuhan elektronik dan peralatan rumah tangga ketika mahasiswa perlu untuk melengkapi kamar flatnya.

Kota yang Aktif

Warsawa adalah kota modern yang aktif saat Anda tidak akan merasa kesepian bila mungkin Anda harus menjalani hidup semasa kuliah seorang diri. Anda bisa mengikuti tur malam atau pertunjukkan seni di taman saat udara menjadi cukup sejuk untuk membebaskan pikiran sejenak dari tugas yang menumpuk. Di sini juga bebas macet. Naik transportasi apapun pasti tidak akan mengalami waktu buruk karena macet yang super panjang. Anda bisa naik bus, metro, atau tram untuk menjelajahi apa yang menarik dari ibukota Polandia ini.

Anda pasti akan merasa takjub dengan jadwal transportasi yang sangat tepat waktu di sini. Jika Anda harus melakukan perjalanan di atas pukul 10 malam, maka Anda bisa mengandalkan bus malam dengan rute tertentu. Meskipun tak bisa menjangkau ke semua tempat, rute-rute tersebut pasti mengantarkan Anda ke tempat-tempat menarik yang penting.

Kota Bersih dengan Taman Menakjubkan

biaya Hidup di Ibukota Polandia Warsaw

Budaya tertib dan menjaga kebersihan masyarakatnya membuat ibukota Polandia ini menjadi kota yang selalu bersih. Anda tidak akan pernah menemukan kota ini menjadi kotor bahkan hanya untuk sehelai kertas tisu yang jatuh di atas trotoar. Begitu pula dengan kondisi tamannya yang ramah anak dan sangat bersih.

Program night walk di sebuah taman adalah hal yang lumrah di kota ini. Seorang pemandu tur resmi akan mengajak para pengunjung untuk mengenali sejarah dari sebuah taman. Anak-anak muda yang sedang kasmaran juga tidak akan melewatkan kesempatan ini untuk lebih bonding dengan kekasihnya.

Lazienski Park adalah taman yang ramai oleh pengunjung namun semuanya serba tertib. Anda akan bisa menyaksikan banyak orang kumpul di satu titik di taman ini untuk belajar bersama, mengobrol, bercanda, dan melakukan hal seru lainnya. Burung-burung juga bebas jalan-jalan di sekitar taman ini. Jangan heran jika Anda bisa melihat burung merak bebas menggerakkan sayapnya di dekat para pengunjung taman ini.

Tempat Belajar yang Nyaman

Ibukota Polandia menjadi tempat yang sangat nyaman bagi para mahasiswa untuk meneliti dan mengerjakan tugas-tugas kampusnya. Ada begitu banyak perpustakaan, toko buku, dan universitas di kota ini yang akan memanjakan hasrat membaca Anda semua. Bahkan University of Warsaw memiliki rooftop garden yang sangat nyaman sebagai tempat untuk santai dan fokus belajar. Taman atap ini menjadi taman terbesar di seluruh Eropa.

Warga Polandia yang mudah menerima para pendatang dari berbagai negara ini juga membuat nyaman siapa saja yang menetap di ibukota Polandia ini. Anda bisa menanyakan banyak hal mendasar seperti dimana kafe yang menyediakan makanan enak dan murah atau apakah Pierogi menu andalan orang Polandia bisa Anda buat sendiri di rumah.

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *