Setelah lulus dari SMA atau SMK, kamu akan memilih untuk melanjutkan pendidikan atau karir. Untuk melanjutkan pendidikan, kamu juga harus memilih sekolah vokasi (college) atau universitas (university). Lalu apa yang menjadi pembeda antara college dan university? Simak perbedaan University dan College di artikel ini.
Ukuran institusi
Perbedaan yang paling mendasar antara college dan university adalah ukuran institusinya. College memiliki ukuran institusi yang kecil dengan menawarkan program studi untuk jenjang diploma.
Sedangkan, pada university memiliki ukuran institusi yang besar dan menawarkan program studi sarjana dan pascasarjana.
Gelar
Terdapat perbedaan dalam tingkat gelar yang ditawarkan. Pada program vokasi atau college memberikan gelar certification dan associate degree. Masa studi pada college akan menempuh selama 2 tahun.
Sedangkan, pada university menawarkan program studi dengan gelar sarjana dan pascasarjana. Masa studi yang dijalankan selama lebih dari 3 tahun untuk mendapatkan gelar sarjana.
Akademik
College berfokus pada pendidikan umum dan menawarkan program yang membantu mahasiswa untuk membangun pengetahuan dalam berbagai mata kuliah.
Sedangkan, pada universitas memberikan fokus akademik yang lebih spesifik dan mendalam pada bidangnya.
Pilihan kelas
College menawarkan pilihan kelas yang lebih sedikit dan fokusnya lebih terbatas dengan menawarkan kelas-kelas yang relevan dengan program studi yang dijalankan.
Sedangkan, untuk universitas memiliki banyak siswa sehingga membutuhkan pilihan kelas yang banyak dengan mata kuliah yang berbeda.
Setelah memahami perbedaan university dan college, sobat lebih tertarik memilih jalur studi yang mana? Untuk Sobat TUTORAVEL yang berminat atau ingin Konsultasi Kuliah ke luar Negeri bisa klik link dibawah ya
source :
- George Brown College https://www.georgebrown.ca/about/campuses-locations/casa-loma
- UITM Poland https://en.uitm.edu.eu/about-us/our-campuses/
Artikel by : Elisabet
0 Comments